
National Young Inventors Award (NYIA) adalah ajang kompetisi bagi remaja dalam melakukan inovasi dan invensi di bidang teknologi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas, memberikan apresiasi dan menggali potensi remaja di bidang inovasi teknologi. Lomba tingkat nasional ini juga sebagai ajang untuk menjaring inventor remaja berpartisipasi pada kompetisi tingkat regional maupun internasional.
Peserta NYIA adalah remaja setingkat siswa SD, SMP dan SMA. Mereka adalah remaja yang potensial untuk dikembangkan dan dapat menjadi potent brand ambassador atau young talent terkait dengan remaja dan inovasi. Detail pengumuman disampaikan secara online pada akun media sosial @brin_talentamuda dan pada website kompetisi.brin.go.id.
Finalis yang terpilih akan diundang untuk mengikuti pameran dan penilaian oleh Dewan Juri.
Siapkan karya invensimu dan ikuti NYIA tahun ini
Berikut adalah pilihan kategori karya dalam National Young Inventors Award (NYIA)
Edukasi dan Rekreasi
Invensi yang tergolong dalam kategori ini adalah invensi yang dapat digunakan dalam pengajaran ataupun dunia pendidikan, atau invensi dengan tujuan edukasi dan rekreasi (media olahraga, hiburan, dll).
Keamanan, Keselamatan dan Kesehatan
Invensi yang termasuk dalam kategori ini adalah invensi yang mendorong peningkatan kualitas keamanan dan keselamatan, juga invensi yang berkontribusi positif dalam dunia medis (berupa alat, sistem, maupun praktik medis).
Manajemen Bencana
Invensi yang tergolong dalam kategori ini adalah invensi yang berguna untuk mendeteksi dan/atau mencegah terjadinya bencana alam, juga berguna dalam penanganan pasca bencana berupa teknologi, produk, sistem, dll.
Pangan dan Pertanian
Invensi yang termasuk kategori ini adalah Invensi yang meningkatkan kualitas dunia pangan, memberikan solusi atas permasalahan – permasalahan pertanian dan dunia pangan yang dihadapi saat ini. Invensi yang dapat dilombakan dalam kategori ini hanya sistem/teknologi peningkatan kualitas produk pangan, sedangkan variasi produk pangan baru (seperti variasi makanan, dsb) tidak dapat dilombakan dalam NYIA. Invensi dalam NYIA juga dilarang menggunakan makhluk hidup baik dalam eksperimen maupun penggunaannya.
Teknologi Informasi dan Komputasi
Invensi yang termasuk dalam kategori ini adalah inovasi yang menggunakan program-program komputer sebagai basisnya, seperti perangkat Mikrokontroler, alat-alat yang menggunakan prinsip IoT atau alat bantu lain yang dapat dikategorikan dalam komputasi.
Teknologi Ramah Lingkungan
Invensi yang termasuk dalam kategori ini adalah invensi yang mendorong pelestarian alam, upaya pengurangan polusi, peningkatan efisiensi energi, dan teknologi lain yang ramah lingkungan.
Teknologi bagi Penyandang Disabilitas dan Kebutuhan Khusus
Invensi yang termasuk dalam kategori ini adalah inovasi yang membantu kalangan disabilitas, usia lanjut, ibu hamil, dan anak-anak.
Invensi
Tahun 2011
Invensi
Tahun 2012
Invensi
Tahun 2013
Invensi
Tahun 2014
Invensi
Tahun 2015
Invensi
Tahun 2016
Invensi
Tahun 2017
Invensi
Tahun 2018
Invensi
Tahun 2019
Invensi
Tahun 2020
Invensi
Tahun 2021
Syarat dan Ketentuan
- Pameran Inovasi
Finalis yang terpilih wajib mengikuti rangkaian kegiatan pameran (format poster, foto, video, dan ketentuan prototype akan disampaikan kemudian). - Penjurian
Selama pameran, para peserta juga akan melakukan presentasi dengan menjelaskan detail karya kepada Dewan Juri.
- Siswa setingkat SD, SMP, SMK, dan SMA atau sederajat.
- Perorangan atau kelompok maksimal 2 (dua) orang.
- Belum pernah menjadi pemenang NYIA atau lomba invensi sejenis tingkat nasional lainnya dalam kurun waktu 2 (dua) tahun.
- Dokumen yang perlu dikirimkan secara elektronik melalui halaman registrasi di antaranya:
- Uraian desain alat peraga
- Daftar Riwayat Hidup
- Lembar Orisinalitas Karya
- Surat Pernyataan/Rekomendasi dari Sekolah
- Lembar Pernyataan Orang Tua/Wali
- Foto diri (formal, maksimal berukuran 2MB)
- Uraian desain alat peraga harus mengikuti template berisi latar belakang pemikiran pembuatan desain dilengkapi foto dengan konsep tertulis dan informasi spesifikasi teknis tentang bahan yang dipakai, ukuran, cara pemakaian, dan fungsi alat yang dapat diunduh di halaman Download.
- Format Daftar Riwayat Hidup, Lembar Orisinalitas Karya, dan Lembar Pernyataan Orang Tua/Wali dapat diunduh pada halaman Download.
- Uraian desain alat peraga dan dokumen lain yang diperlukan diterima panitia selambat-lambatnya tanggal 20 September 2022.
- Karya belum pernah diikutsertakan dalam lomba yang sejenis tingkat nasional lainnya.
- Panitia akan melakukan diskualifikasi jika terbukti karya telah dilombakan pada kompetisi sejenis tingkat nasional lainnya.
- Pameran dan penjurian akan dilakukan pada bulan Oktober 2022.
- Tanggal penting dapat dilihat pada halaman Timeline.
- Panitia berhak menyebarluaskan/mensosialisasikan alat peraga yang diperlombakan melalui berbagai media.
- Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.
- Panitia akan membatalkan status keikutsertaan peserta jika terbukti melanggar kriteria di atas.
Pendaftaran
Peserta mendaftar melalui halaman registrasi dan mengunggah dokumen yang diperlukan sebagaimana disebutkan di atas. Kontak dan email peserta yang dicantumkan adalah milik pribadi dan bukan kontak sekolah/instansi.Verifikasi Administrasi
Tahap pertama setelah pendaftaran ditutup adalah verifikasi yang dilakukan panitia atas entri data yang dilakukan oleh pendaftar. Dalam hal ini panitia memastikan bahwa semua persyaratan telah dilengkapi oleh pendaftar dengan benar.Penjurian Uraian Desain Peraga
Tahap selanjutnya adalah penjurian uraian desain peraga oleh Dewan Juri. Setelah penjurian dilaksanakan, akan diambil 40 karya terbaik yang berhak melakukan pameran pada Final Kompetisi Ilmiah BRIN.Pameran dan Penjurian
Pada tahap final, peserta akan mengikuti rangkaian kegiatan pameran, presentasi dan penjurian, serta penganugerahan.
Daftar Sekarang